Senin (3/3)- Siswa dan siswi SMAN 7 Kab. Tangerang mengadakan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Acara ini dilaksanakan pada hari kamis, 13 Februari 2025 di lapangan satu dan dua SMAN 7 Kab. Tangerang. Kegiatan diikuti oleh seluruh siswa, dimana kelas X dan XI sebagai peserta gelar karya dan kelas XII sebagai pengisi pentas seni. Gelar Karya sendiri adalah rangkaian akhir dari kegiatan P5. Adapun tema yang diangkat kali ini adalah tentang kewirausahaan.
(Presentasi dan promosi Produk)
Rangkaian acara diawali dengan pembukaan, menyanyikan lagu Indonesia Raya, penampilan tari Walijamaliha yang ditampilkan oleh ekstrakurikuler Himpunan Anak Seni (HANS). Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kepala Sekolah SMAN 7 Kab. Tangerang, Ibu Suci Lestari, S.Pd, M.Si. Dalam sambutannya, Ibu kepala Sekolah menyampaikan bahwa dengan adanya gelar karya ini, siswa akan terdorong untuk menampilkan hasil karya sebaik mungkin dari proses pendampingan selama tiga bulan sebelumnya.
(Sambutan Kepala SMAN 7 Kab. Tangerang, Mz Suci Lestari, S.Pd, M.Si)
Hadir dalam kegiatan ini sekaligus membuka acara, Kepala Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan dan Kebudayaan Prov. Banten untuk wilayah Kab. Tangerang, Bpk. Ahmad Suhaeri, S.Pd, M.Si dan Pengawas Pembina Ibu Zonya Rubeka Bawengan, M.Pd. Dalam sambutannya, Kepala KCD menyampaikan bahwasanya sangat penting bagi setiap siswa untuk memiliki kemampuan atau keterampilan sebagai bekal dalam menjalani kehidupan pasca sekolah.
“Kegiatan P5 ini akan melatih dan mendorong siswa untuk senantiasa belajar dan melatih diri untuk berwirausaha sebagai bekal hidupnya kelak”, tutur Kepala KCD.
(Sambutan Kepala KCD Kab. Tangerang, Ahmad Suhaeri, S.Pd, M.Si.)
(Stand Bazar Gelar Karya P5 tema Kewirausahaan)
Pasca pembukaan, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan presentasi produk, promosi produk, kunjungan stand oleh bapak ibu guru dan seluruh warga sekolah serta tamu undangan. Kegiatan diakhiri dengan bazar dari setiap kelas. Selama kegiatan bazar ditampilkan pemetasan seni dari kelas XII.
Jl. Raya Kresek Km. 09
Desa Patrasana Kec. Kresek
Kab. Tangerang - Banten
Telephone:
021-59380049
![]() | Hari ini | 141 |
![]() | Kemarin | 134 |
![]() | Minggu ini | 1031 |
![]() | Bulan ini | 3317 |
![]() | Keseluruhan | 240907 |